Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan
Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Dermaga Padangbai Siap Layani Mudik, ASDP Siapkan 21 Kapal
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Menjelang arus mudik Lebaran 2025, Pelabuhan Padangbai di Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem, dipastikan siap melayani para pemudik. Dua dermaga yang ada di pelabuhan dalam kondisi prima dan dapat dioperasikan dengan baik.
Selain kesiapan infrastruktur, ASDP Padangbai juga telah menyiapkan 21 kapal untuk mengantisipasi lonjakan penumpang selama musim mudik.
"Kedua dermaga siap dioperasikan, kami juga sudah siapkan 21 unit kapal untuk Mudik Lebaran tahun ini," kata Manager ASDP Pelabuhan Padangbai, Andri Matte, Senin (17/3/2025).
Meski kesiapan telah dilakukan, pantauan di kawasan pelabuhan menunjukkan bahwa hingga saat ini belum terjadi lonjakan penumpang yang akan meninggalkan Bali melalui Pelabuhan Padangbai.
Menurut Andri Matte, peningkatan jumlah penumpang diperkirakan akan mulai terjadi pada 21 Maret 2025, bertepatan dengan libur sekolah yang dimulai pada 20 Maret.
Dengan persiapan matang dari ASDP, pemudik yang menggunakan jalur laut melalui Pelabuhan Padangbai diharapkan dapat menikmati perjalanan yang aman dan nyaman selama mudik Lebaran 2025.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/krs
Berita Terpopuler
Gudang BRI Ubud Ambruk Akibat Longsor
Dibaca: 2780 Kali
Turis Somalia Ngamuk Tuduh Sopir Curi HP, Ternyata Terselip di Jok Mobil
Dibaca: 2736 Kali
Anggota BNNK Buleleng Terciduk Konsumsi Sabu
Dibaca: 2530 Kali
Pelajar Tabanan Raih Prestasi Nasional FLS2N 2025, Bupati Sanjaya Bangga
Dibaca: 2390 Kali
ABOUT BALI
Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu
Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama
Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda
Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem