search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Sebelum Dilarung, Sapi Dinikahkan dengan Gusti
Jumat, 11 Juni 2010, 21:59 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Sebelum Dilarung ke tengah laut, sapi betina sempat dinikahkan dengan pemuda yang menyetubuhinya. 

Usai upacara pecaruan bersih desa, prosesi dilanjutkan dengan pernikahan antara Gusti KNA dengan sapi betina yang sebelumnya ia setubuhi. Saat pernikahan aneh dan langka tersebut berlangsung, pihak keluarga pelaku melarang para awak media mengambil gambar.

Setelah prosesi pernikahan tersebut, sapi yang sedang bunting 3 bulan itu kemudian dilarung atau ditenggelamkan ke tengah laut dengan bantuan perahu jukung.

Kejadian di luar akal sehat yang dilakukan Gusti dipergoki oleh Gusti Ngurah Dinar, warga Banjar Bale Agung, Yeh Embang saat melintas di lokasi.

Saat dipergoki, pelaku buru-buru menaikkan celananya, yang sebelum dipelorotkan saat menyetubuhi sapi.

Dinar pun lantas melaporkan kejadian tak lazim tersebut kepada Bendesa Pekraman Yehembang, Ida Bagus Legawa. Mendengar laporan yang sangat aneh itu, Legawa lantas memusyawarahkannya dengan Pengurus Desa dan warga.

Akhirnya disepakati untuk melakukan pecaruan bersih desa, lantaran perbuatan Gusti tersebut dinilai sudah mengotori desa.

Upacara pecaruan oleh warga Desa Yehembang dilakukan Jumat (11/6) di lokasi kejadian. Seluruh biaya yang diperlukan dalam upacara tersebut ditanggung oleh Desa Pekraman. Sementara pelaku hanya didenda 2.000 keping pis (uang) kepeng bolong.

Selain dilakukan di lokasi kejadian, pecaruan juga dilakukan secara menyeluruh hingga ke Pura Kahyangan Tiga di desa setempat.

“ Hari ini kami bersihkan kembali desa pekraman setelah dicemari oleh kejadian itu “ ujar Legawa.

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami