News

PM Swedia Mundur Usai Kalah Pemilu

 Kamis, 15 September 2022, 10:30 WITA

beritabali.com/cnnindonesia.com/PM Swedia Mundur Usai Kalah Pemilu

IKUTI BERITABALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritabali.com, Dunia. 

Perdana Menteri Swedia Magdalena Andersson siap mengundurkan diri usai partai sayap kirinya, Partai Sosial Demokrat, kalah dalam pemilu.

"Besok (Kamis (15/9)) saya akan menyerahkan pengunduran diri saya sebagai perdana menteri," ujar Andersson dalam konferensi pers yang dikutip dari AFP, Rabu (14/9).

Perhitungan suara sendiri masih dilakukan. Namun, blok partai sayap kanan dipastikan unggul.



Berdasarkan otoritas pemilu setempat blok sayap kanan yang terdiri dari Partai Moderat, Partai Demokrat Swedia, Partai Demokrat Kristiani dan Partai Liberal, unggul satu kursi dari blok sayap kiri.

Namun, blok sayap kanan diprediksi menguasai 176 kursi dari 349 kursi di parlemen. Hasil akhir pemilu diperkirakan baru diumumkan secara resmi pada akhir pekan ini.


Halaman :



Tonton Juga :



Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan pengiklan. Wartawan Beritabali.com Network tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.



Hasil Polling Calon Gubernur Bali 2024

Polling Dimulai per 1 September 2022


Trending