Pendaftaran Cagub Golkar Ditutup
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Setelah sempat diundur lantaran hari raya Galungan dan Kuningan, akhirnya pendaftaran calon gubernur via Partai Golkar, ditutup. Hingga hari ini, tercatat 8 nama yang sudah mengembalikan formulir untuk maju ke Pilgub Bali.
Orang terakhir yang mendaftar pada partai berlambang ini adalah Anak Agung Gede Antara yang juga mantan Wakapolda Bali. Sebelum Antara mendaftar, ada tujuh nama yang telah mendaftar yaitu Oka Kariana, Jero Gede Karang, Cok Budi Suryawan, Gusti Bagus Wijaya Kusuma, Gusti Gede Djestawana, Gede Wiratha, dan Sang Nyoman Suwisma.
Wakabid Humas DPD Golkar Bali, Made Suantina mengatakan pendaftaran hari ini ditutup selambat-lambatnya pada pukul 15.30 WITA.
“Kalau lewat dari jam tersebut, maka pengambilan formulir, ataupun pengembalian formulir, tidak akan kami layani,” tegas Suantina.Lebih lanjut Suantina mengatakan, masih ada sejumlah rangkaian pemilhan Balon (bakal calon) Gubernur via Golkar. Yaitu verifikasi yang akan dilakukan Rabu (6/2) esok, dan Ratimdapus (Rapat Tim Pilkada Pusat) yang akan digelar Senin (11/2) depan. (psk)
Reporter: bbn/ctg