Walau E-Tilang Berlaku Januari 2017, Tilang Manual Masih Jadi Primadona
Rabu, 10 Mei 2017,
09:49 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Beritabali.com, Denpasar. Sistem penilangan secara elektronik atau e-tilang sudah mulai diberlakukan sejak Januari 2017 lalu. Artinya bagi pengendara yang melanggar tidak lagi repot membayar di pengadilan, cukup dengan membayar e-tilang melalui fasilitas e-banking, sms banking, dan ATM.
Program ini dinilai banyak keuntungan, salah satunya meniadakan pungutan liar saat tilang berlangsung.
[pilihan-redaksi]
Hal itu dijelaskan Kapolresta Denpasar Kombes Pol Hadi Purnomo di sela-sela gelar Operasi Patuh Jaya 2017 yang berlangsung di halaman mapolresta Denpasar, Selasa (9/5) kemarin.
Kombes Hadi menjelaskan, Operasi Patuh berlangsung selama 14 hari, dari tanggal 9 Mei sampai 22 Mei.
Menurutnya, Operasi Patuh ini dilaksanakan di seluruh Indonesia. Untuk di Bali, Operasi Patuh ini melibatkan jajaran Polda, Polres hingga Polsek Polsek. Sementara, Polresta Denpasar sendiri mengerahkan 150 personelnya di lapangan untuk mengamankan operasi tersebut.
Menurutnya, operasi ini diperuntukkan kepada pengendara yang melakukan pelanggaran. Tanpa terkecuali, pelajar, mahasiswa, masyarakat umum hingga pegawai negeri sipil sekalipun. Bagi yang melanggar akan ditindak tegas berupa penilangan secara elektronik atau e-tilang.
“Denda tilang ini bukan dari kepolisian tapi dari Pengadilan,” jelas Kombes Hadi.
Menyambung komentar Kombes Hadi, Kasat Lantas Polresta Denpasar Kompol Hery Supriawan menerangkan, penerapan e-tilang ini sudah dilaksanakan sejak Januari 2017 lalu.
Diakuinya, meski penerapan tilang masih ada yang menggunakan sistem manual, namun Sat Lantas Polresta Denpasar tetap mengedepankan e-tilang.
“Bila dibanding Polres lain, Sat Lantas Polresta Denpasar sudah yang terdepan. Paling banyak penggunaan e-tilang walau ada beberapa kendala, namun kami selalu berupaya menggunakan e-tilang tersebut,” tegas Kompol Hery. [spy/wrt]
Berita Denpasar Terbaru
Reporter: bbn/bgl