Wanita asal Sudaji Tabrak Pohon di Buleleng, Dilarikan ke RS
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
Luh Juita Susantidewi (29), warga asal Desa Sudaji, Kecamatan Sawan, Buleleng, harus mendapatkan perawatan intensif di RSUD Buleleng setelah mengalami kecelakaan tunggal pada Minggu (29/6) dinihari.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Gempol, Kelurahan Banyuning, Kecamatan/Kabupaten Buleleng. Korban saat itu mengendarai sepeda motor Honda PCX DK 6099 UBG, melaju dari arah barat menuju ke timur.
Kasi Humas Polres Buleleng Iptu Yohana Rosalin Diaz menerangkan, kecelakaan diduga terjadi akibat kurang konsentrasi saat berkendara.
"Korban diduga kecelakaan karena kurang konsentrasi. Bukan karena mabuk," jelas Iptu Yohana.
Setibanya di lokasi kejadian, korban kehilangan kendali dan menabrak pohon perindang jalan di sisi utara jalan. Benturan keras membuat korban mengalami luka robek di bagian kepala belakang, lecet di kedua tangan, serta memar pada perut.
Warga sekitar yang mengetahui kejadian tersebut langsung mengevakuasi korban ke RSUD Buleleng untuk mendapatkan penanganan medis.
Atas insiden ini, Iptu Yohana mengimbau kepada seluruh pengguna jalan di Buleleng agar selalu berhati-hati, terlebih saat berkendara di waktu dini hari.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/rat