search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
8 Atlet Buleleng Perkuat Kontingen Bali di Kejurnas 2025
Senin, 12 Mei 2025, 15:50 WITA Follow
image

beritabali/ist/8 Atlet Buleleng Perkuat Kontingen Bali di Kejurnas 2025.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Delapan atlet Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Buleleng perkuat kontingen Bali, dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Piala Ketua Umum FORKI III tahun 2025. Satu diantaranya merupakan atlet termuda berusia 15 tahun. 

Kejuaraan bergengsi itu akan digelar pada tanggal 16 hingga 18 Mei 2025 di Riau. Sebelum bertolak ke Riau, mereka terlebih dahulu melaksanakan persembahyangan di Pura Jagatnatha Buleleng pada Minggu (11/5), untuk memohon restu dan diberikan hasil terbaik selama pertandingan. 

Ketua Umum Pengurus Kabupaten (Pengkab) FORKI Buleleng, dr. Ketut Putra Sedana mengatakan, ada 41 atlet kontingen Bali yang akan bertarung di Kejurnas. Dimana Buleleng menjadi penyumbang atlet terbanyak. Mereka nantinya akan berlaga di nomor Komite. 

"Dalam kejuaraan di Riau tangga 16-18 Mei di Provinsi Riau, Buleleng dipercaya 8 atlet dan 2 pendamping. Atlet kita ini, sebelumnya sudah melalui seleksi melalui kejuaraan provinsi pada Februari lalu," terangnya. 

Pria yang akrab disapa dr Caput ini pun berharap, atlet Buleleng nantinya mampu menyumbang 7 medali emas dalam kejuaraan tersebut. 

"Skup di Bali ini paling besar. Dari jumlah atlet paling besar. Kita target 7 emas," ucapnya.

Sementara salah satu atlet, I Gusti Komang Arya Wira Ghandi, mengaku perjuangannya untuk bisa terpilih mewakili Bali sangat berat. Ia harus menjalani latihan disiplin setiap hari demi hasil terbaik di Kejurnas nanti.

"Persiapannya tidak mudah untuk sampai ke Riau ini. Latihan setiap hari pagi, sore. Setiap hari di gembleng pelatih. Harapannya bisa persembahkan yang terbaik," tandasnya. 

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/rat



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami