Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan
Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Ronaldo Pimpin Daftar Top Skor Liga Champions Arab
BERITABALI.COM, DUNIA.
Cristiano Ronaldo mencetak gol ke gawang Raja Casablanca dan kini ia memimpin daftar top skor Liga Champions Arab.
Ronaldo mencetak gol pembuka dalam laga Al Nassr versus Raja Casablanca. Tendangan keras Ronaldo membobol gawang Raja Casablanca dan mengawali kemenangan 3-1 Al Nassr di laga tersebut.
Tambahan satu gol membuat Ronaldo telah mencetak tiga gol di Liga Champions Arab. Koleksi tiga gol tersebut membuat Ronaldo menyamai Karim Benzema yang sebelumnya lebih dulu mencetak tiga gol.
Namun Ronaldo bakal jauh lebih diunggulkan dibandingkan Benzema dalam perburuan top skor Liga Champions Arab. Pasalnya Benzema yang membela Al Ittihad sudah terhenti langkahnya di babak perempat final. Al Ittihad kalah 1-3 dari Al Hilal.
Sedangkan Ronaldo masih punya laga lanjutan untuk menambah koleksi gol. Di babak semifinal Liga Champions Arab, Al Nassr akan menghadapi Al Shorta dari Irak.
CR7 yang datang ke Al Nassr sejak awal tahun ini memang berharap bisa meraih gelar juara. Di musim lalu, Ronaldo gagal membawa Al Nassr juara Liga Arab Saudi meskipun sempat menjadi pemuncak klasemen.
Gagal jadi juara Liga Arab Saudi musim lalu, Ronaldo meminta manajemen Al Nassr untuk lebih agresif mendatangkan pemain bintang. Hasilnya, Al Nassr sudah menggaet Sadio Mane, Marcelo Brozovic, Alex Telles, dan Seko Fofana.(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/net
Berita Terpopuler
Gudang BRI Ubud Ambruk Akibat Longsor
Dibaca: 765 Kali
Pedagang Pasar Kumbasari Cemas Tukad Badung Meluap Lagi
Dibaca: 714 Kali
Salak Karangasem Resmi Jadi Warisan Pertanian Dunia versi FAO
Dibaca: 659 Kali
Halloween di Bandara Ngurah Rai Usung Mitologi Bali
Dibaca: 654 Kali
ABOUT BALI
					Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu
					Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama
					Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda
					Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem