Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Kebakaran Gudang Minimarket di Sesetan, 4 Mobil Damkar Dikerahkan

Rabu, 31 Maret 2021, 21:10 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Si jago merah mengamuk di gudang dan mess karyawan minimarket Alfamart yang terletak di Jalan Raya Sesetan, Samping Gang Pipit, Banjar Kaja, Sesetan, Denpasar Selatan, Rabu (31/3) pukul 14.50 WITA. 

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut karena api segera dipadamkan 4 mobil petugas kebakaran Kota Denpasar. 

Saksi karyawan, Ni Gede Eka Yanti Marayani menuturkan api diketahui membesar dari gudang lantai II Alfamart dan merembet ke mess toko. 

"Saya saat itu bekerja bersama 2 karyawan dan kepala toko Heswandi," ujarnya. 

Menurutnya, kebakaran awalnya dilihat oleh Heswandi yang kebetulan keluar dari toko. Heswandi melihat ada asap mengepul di lantai II dan langsung teriak. Mendengar teriakan itu, saksi bersama dua orang rekannya keluar dari dalam toko menyelamatkan diri. Beruntung saat itu tidak ada konsumen yang belanja. 

"Apinya belum sampai merembet ke lantai I. Tidak ada korban luka-luka," tandas Marayani.

Sementara salah seorang karyawan lainnya, Hapsari Suci mengaku tidak mengetahui awal kejadian karena baru datang bekerja. Tapi dia mengungkapkan bahwa di lantai II toko itu terdapat mess untuk karyawan. 

"Tidak ada yang tahu kejadian karena di mess tidak ada orang," bebernya. 

Dalam kejadian 4 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) Kota Denpasar tiba di lokasi dan memadamkan api. Satu jam lebih lamanya api bisa dipadamkan. 

Sementara itu Kasubag Humas Polresta Denpasar Ketut Sukadi mengatakan belum menerima laporan kebakaran tersebut. 

"Belum ada laporan ke humas terkait kebakaran. Masih di cek," ujarnya.

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Reporter: bbn/bgl



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami