Nelayan Tuntut Keadilan Subsidi
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BADUNG.
Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HSNI) menuntut pemerintah untuk bersikap adil dalam pemberian subsidi. HSNI meminta pemerintah memberikan subsidi pada nelayan di Indonesia, termasuk subsidi BBM bagi nelayan. Tuntutan HSNI ini disampaikan Ketua Umum HSNI Yusuf Solihin dalam penutupan Musyawarah Nasional HSNI di Kedonganan Badung Bali (22/5). Tuntutan disampaikan Yusuf Solihin karena selama ini nelayan kurang mendapat perhatian dari pemerintah.
“Seharusnya pemerintah mampu bersikap adil. Petani saja mendapatkan subsidi pupuk dan subsidi bibit” kata Yusuf Solihin. Menurut Yusuf Solihin, peraturan perundang-undangan harus mulai didesain untuk memiliki keberpihakan pada keluarga nelayan. Dalam penutupan Munas HSNI, para nelayan mengeluarkan deklarasi bersama. Salah satu poin dalam deklarasi yaitu membangun kembali Indonesia sebagai negara maritim mengingat sebagian besar wilayah Indonesia merupakan laut. HSNI juga bertekad mengembalikan kejayaan Indonesia sebagai negara maritim yang besar.
Reporter: bbn/sin