News

Aksi Kakak Adik Rebutan Bayar Tagihan Rumah Sakit Ayahnya

 Senin, 11 Oktober 2021, 16:40 WITA

beritabali.com/ist/suara.com/Aksi Kakak Adik Rebutan Bayar Tagihan Rumah Sakit Ayahnya

IKUTI BERITABALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritabali.com, Nasional. 

Tren berlomba-lomba memberikan kartu kredit atau debit saat bayar tagihan kini memang banyak dilakukan warganet di media sosial. Sama halnya dengan kakak adik ini yang tengah berebut membayar tagihan rumah sakit ayahnya. 

Warganet satu ini menuai pujian karena bersama saudaranya, ia berlomba-lomba membayar tagihan ayah mereka yang sedang dirawat di rumah sakit.

Melalui akun TikTok @jualkamerabekas, terlihat ada tiga kartu yang diserahkan pada staf rumah sakit. Mereka tampak rebutan satu sama lain untuk membayar tagihan tersebut. Biayanya pun terlihat mencapai Rp43 jutaan.

"Rebutan bayarin bill di resto X. Rebutan bayarin biaya RS orangtua √," tulis akun tersebut dalam video.

Staf rumah sakitpun akhirnya mengambil satu di antara tiga kartu tersebut yang akan membayar tagihan.

"Sok kaya itu di depan orang tua," tulisnya lagi.


Halaman :



Tonton Juga :



Konten berbayar berikut dibuat dan disajikan pengiklan. Wartawan Beritabali.com Network tidak terlibat dalam aktivitas jurnalisme artikel ini.



Hasil Polling Calon Gubernur Bali 2024

Polling Dimulai per 1 September 2022


Trending