Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Gorong-gorong Jebol, Jalan Raya Drupadi Sukawati Terputus

Rabu, 6 Maret 2024, 19:29 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali/ist/Gorong-gorong Jebol, Jalan Raya Drupadi Sukawati Terputus.

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Akses Jalan Drupadi di Banjar Sakih, Desa Guwang, Kecamatan Sukawati, mendadak jebol. Akibatnya, jalur yang cukup vital untuk akses perekonomian dan sosial terputus tidak bisa dilalui.

Terutama mobil dan kendaraan besar tidak bisa melintas. Apalagi jalur itu menghubungkan ke desa Batuyang, Sukawati. Diduga jebolnya saluran gorong-gorong karena tergerus dimakan usia. Tidak perlu waktu lama, petugas gabungan langsung turun melakukan perbaikan.

Perbaikan jalan tersebut dipimpin langsung oleh Kasi Bina Marga Dinas PUPR Kabupaten Gianyar Ngakan Rai Astawa, berkolaborasi bersama petugas PDAM Kecamatan Sukawati dan petugas jaringan dari Telkom. 

Turut hadir memantau perbaikan jalan tersebut Pj. Perbekel Desa Guwang I Nyoman Sarwaedi. Termasuk para Kelian juga ikut menyimak proses perbaikan. Dari Kelihan Dinas Banjar Sakih, Banjar Manikan dan Banjar Tagtag, Desa Guwang.

"Perbaikan berlangsung kurang lebih 9 jam dengan menggunakan bantuan alat berat untuk mengangkat material yang jebol," jelas Babinsa Guwang Serma Ida Bagus Oka Bisma.

Setelah mengeruk, dilakukan penambalan. "Rencananya akan segara ditindaklanjuti untuk pengecoran ulang dan perbaikan aspal yang rusak," tutup dia.

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/gnr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami