Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Bupati Suwirta Ajak Generasi Muda Jangan Menganggap Diri Hebat Sebelum Berbuat
Selasa, 20 Agustus 2019,
17:00 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.
Beritabali.com, Klungkung. Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta mengajak para peserta seminar Nasional Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Indonesia Klungkung agar jangan menganggap diri hebat sebelum berbuat.
[pilihan-redaksi]
Para generasi muda ini harus berani keluar dari zona nyaman dan membangun team work yang baik. Generasi muda Klungkung harus menjadi generasi yang cerdas dan menjadi SDM yang unggul.
Para generasi muda ini harus berani keluar dari zona nyaman dan membangun team work yang baik. Generasi muda Klungkung harus menjadi generasi yang cerdas dan menjadi SDM yang unggul.
Di tengah perkembangan saat ini, Bupati Suwirta di depan peserta seminar menyatakan Pemkab Klungkung saat ini tengah berupaya menyelamatkan generasi muda dari pengaruh-pengaruh negatif. Seperti dengan membuat Perda dan Perarem KTR dan Perarem Anti Narkoba di masing-masing Desa Pakraman.
“Upaya kita ini bukan untuk saat ini saja tetapi juga untuk generasi berikutnya,” ujar Suwirta saat menjadi pembicara utama Seminar yang mengangkat tema "Membentuk Karakter Generasi Muda Hindu Yang Berani dan Memiliki Daya Saing Dalam Menghadapi Era Industri 4.0" ini berlangsung di ruang rapat Praja Mandala Kantor Bupati Klungkung, Selasa (20/8/2019) Pagi.
Beragam dorongan dan motivasi diberikan Bupati Suwirta kepada para peserta seminar yang sebagian besar merupakan generasi muda Klungkung. Menurut Bupati, sejalan dengan tema seminar, berbagai tantangan akan dihadapi para milenial ini dalam menghadapi revolusi industri 4.0.
Bupati asal Nusa Ceningan ini juga mengajarkan para peserta seminar menjadi seorang pemimpin. Pengabdian yang tulus harus tertanam pada diri masing-masing peserta. “Berikan yang terbaik tapi jangan menjadi yang terbaik,” ucapnya.
[pilihan-redaksi2]
Sementara itu, Panitia Seminar sekaligus Ketua DPK Peradah Indonesia Klungkung, I Gede Arya Juniarta mengatakan peserta seminar diiukuti berbagai kalangan. Mulai dari OPD, guru dan osis siswa SMA dan SMK di Klungkung. Melalui seminar ini diharapkan akan membentuk karakter generasi muda Hindu yang berani dan memiliki daya saing dalam menghadapi era industry 4.0.
Sementara itu, Panitia Seminar sekaligus Ketua DPK Peradah Indonesia Klungkung, I Gede Arya Juniarta mengatakan peserta seminar diiukuti berbagai kalangan. Mulai dari OPD, guru dan osis siswa SMA dan SMK di Klungkung. Melalui seminar ini diharapkan akan membentuk karakter generasi muda Hindu yang berani dan memiliki daya saing dalam menghadapi era industry 4.0.
“Melalui kegiatan ini kami berharap generasi muda Hindu Klungkung mempunyai daya saing dalam menghadapi era industry 4.0,” ujarnya.
Dalam seminar tersebut juga dihadiri Ketua KNPI Kabupaten Klungkung Anak Agung Gede Indra Prayoga, Perwakilan Kodim 1610 Klungkung, Polres Klungkung serta undangan terkait lainnya. (bbn/humasklungkung/rob)
Berita Premium
Reporter: Humas Klungkung
Berita Terpopuler
01
02
03
04
05
Bajang Karangasem Tewas Tertabrak Truk di Depan Depo Pertamina Antiga
Dibaca: 3203 Kali
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu
Senin, 22 September 2025

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama
Sabtu, 20 September 2025

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda
Sabtu, 23 Agustus 2025

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
Jumat, 30 Mei 2025

29 Pasangan Ikuti Nikah Massal di Pengotan
Kamis, 15 Mei 2025