Hukrim

Viral Pengeroyokan di Buana Kubu Denpasar, Ternyata Dua Korbannya Relawan De Gadjah

 Sabtu, 30 Maret 2024, 19:39 WITA

bbn/dok beritabali/Viral Pengeroyokan di Buana Kubu Denpasar, Ternyata Dua Korbannya Relawan De Gadjah.

IKUTI BERITABALI.COM LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Beritabali.com, Denpasar. 

Viral di media sosial pengeroyokan yang diketahui berlokasi di Buana Kubu, Desa Tegal Harum, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar pada Sabtu (30/3/2024) sekira pukul 02.00 WITA.

Korban yang merupakan warga setempat juga tergabung sebagai Relawan De Gadjah ini dihajar oleh sekelompok pemuda setelah diadang di jalan. Dari video yang beredar tampak awalnya 2 pemuda yang mengendarai sepeda motor dengan berboncengan diadang.

Tak berselang lama, para pelaku langsung menghantam kedua korban hingga didapati tidak berdaya dan terkapar usai dikeroyok oleh para pelaku.

Kepala Dusun Buana Kubu, Putu Pasek Juliarta saat dikonfirmasi membenarkan kejadian yang dialami oleh warganya tersebut. 

"Tadi pagi di kejadian saya cek CCTV dan korban sudah lapor ke Polresta Denpasar, keduanya warga Sari Buana, tapi satu tinggalnya di Buana Kubu, korban berusia 40 an," ungkapnya.

Pihaknya pun kaget setelah mendapat laporan tadi pagi dari warganya tentang kejadian pengeroyokan tersebut lantaran sempat patroli hingga jam 24.00 WITA. 


Halaman :


Berita Beritabali.com di WhatsApp Anda
Ikuti kami




Tonton Juga :





Hasil Polling Calon Walikota Denpasar 2024

Polling Dimulai per 1 September 2022


Trending