Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan
Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Uang Rp70 Miliar Raib, Jackie Chan Tetap Kalem
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Aktor Film Action senior Jackie Chan ternyata pernah mengalami kehilangan uang sebesar 71 Miliar. Ia diduga menjadi korban penipuan oleh sejumlah orang terdekatnya seperti teman dan koleganya.
Dalam autobiografi Jackie Chan: Never Grow Up, Only Get Older, Jackie mengatakan pernah ditipu kolega sampai temannya sendiri.
Jackie merinci salah satu kasus penipuan yang dialaminya. Suatu kali menginvestasikan sebidang tanah di Hong Kong. Ia kemudian menghubungi seorang arsitek yang mengaku kenal baik dengan sang pemilik tanah.
Jackie lantas membayar uang muka dan mencicil tanah itu selama bertahun-tahun, sambil menunggu persetujuan dari otoritas untuk bisa mendirikan bangunan di tanah yang dibelinya.
Belakangan, Jackie mengetahui bahwa ternyata tidak pernah ada permohonan untuk mendirikan bangunan di tanah itu. Bahkan si pemilik tanah tak pernah tahu kalau Jackie membeli tanahnya. Setelah diusut, ternyata semua uang itu di bawa kabur sang arsitek.
Bila ditotal, dari beberapa kasus penipuan yang menimpanya, kerugian yang dialami Jackie melebihi 5 juta dolar AS atau lebih dari Rp71 miliar. Meski begitu, Jackie santai. Ia menyebut penipuan itu sama sekali tidak membuatnya kehabisan duit.
“Begitu banyak orang membohongi saya, namun mereka tidak pernah menjadi lebih kaya,” katanya. “Saya sering ditipu, tetapi saya tidak menjadi lebih miskin,” sebut bintang Rush Hoour Ini.
Bisa jadi Jackie Chan bersikap santai karena uang 71 miliar sebenarnya relatif kecil untuknya. Betapa tidak, pria yang sekarang berusia 67 tahun ini ditaksir mempunyai kekakayaan 400 juta dolar AS atau Rp5,7 triliun dari penghasilannya sebagai bintang film selama lebih dari 5 dekade.
Reporter: bbn/tim
Berita Terpopuler
Pedagang Pasar Kumbasari Cemas Tukad Badung Meluap Lagi
Dibaca: 208 Kali
Korban Hanyut di Ubud Ditemukan Tewas di Sukawati
Dibaca: 175 Kali
Halloween di Bandara Ngurah Rai Usung Mitologi Bali
Dibaca: 171 Kali
Koster Minta Wisman Pelanggar Lalu Lintas Ditindak Tegas
Dibaca: 138 Kali
1.000 Personel Amankan Kejuaraan Dunia Vovinam di Buleleng
Dibaca: 135 Kali
ABOUT BALI
Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu
Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama
Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda
Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem