Jabatan Kapolsek dan Kasat Digeser, Kapolres Buleleng Minta Bekerja Lebih Baik
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, BULELENG.
Tiga jabatan Kapolsek, Dua jabatan Kasat dan satu jabatan Kabag digeser dan dilakukan mutasi di Buleleng.
Kapolres Buleleng AKBP I Made Dhanuardana dalam serah terima, Jumat 13 Januari 2023 meminta para pejabat di Jajaran Polres Buleleng, bekerja yang lebih baik untuk masyarakat.
“Sertijab ini dilaksanakan berdasarkan Surat Keputusan Kapolda Bali Nomor Skep/746/XII/2022, tanggal 30 Desember 2022, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan Dilingkungan Polda Bali,” ujar Kapolres Dhanuardana.
Kapolres Buleleng AKBP Dhanuardana juga menyampaikan, perpindahan atau mutasi itu hal yang biasa dan merupakan dinamika dalam pelaksanaan tugas, dan meminta untuk bekerja dengan baik karena kinerja polisi dinilai masyarakat.
"Jadi layani masyarakat dengan baik, jangan lakukan hal-hal yang negatif karena dapat merusak institusi Kepolisian, bekerjalah dengan humanis sesuai dengan SOP yang ada,” tegas Kapolres Dhanuardana.
“Diucapkan terima kasih kepada pejabat lama yang meninggalkan Polres Buleleng atas dedikasi dan kinerja selama ini, diharapkan nantinya dapat memberikan warna baru di tempat tugas yang baru, sedangkan pejabat baru agar sesegera mungkin menyesuaikan kegiatan yang dilaksanakan Polres Buleleng sehingga berguna dan bermanfaat bagi masyarakat,” ungkapnya.
Serah terima jabatan di Halaman Mapolres Buleleng dilakukan Kepala Bagian (Kabag) Logistik,Kompol I Made Widana yang akan memasuki masa pensiun dan posisinya digantikan AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, yang sebelumnya menjabat Kasat Polairud Polres Karangasem.
Sementara dua jabatan Kepala Satuan (Kasat) juga diserahterimakan, diantaranya Kasat Lantas dan Kasat Intelkam. Posisi Kasat Lantas dari Iptu Anton Suherman yang selanjutnya bertugas sebagai Kanit Regident Sat Lantas Polresta Denpasar digantikan Iptu Riena Kusmarlandi Putri, yang sebelumnya menjabat selaku Kasat Lantas Polres Karangasem.
Selanjutnya posisi Kasat Intelkam ditinggalkan AKP I Nyoman Mistanada dan diserahkan AKP I Nengah Simpen, yang sebelumnya menjabat selaku Kasat Intelkam Polres Karangasem. Mistanada selanjutnya dipercaya sebagai Kapolsek Banjar.
Sementara, Kapolsek Banjar, Kompol Gusti Nyoman Sudarsana digeser sebagai Kapolsek Gerokgakmengantikan I Ketut Suada Purnayasa, yang menduduki jabatan baru sebagai Kapolsek Negara Polres Jembrana.
Selain pergeseran di wilayah barat, posisi Kapolsek di wilayah timur, tepatnya di Polsek Tejakula juga mengalami pergeseran, AKP IB Astawa dipercaya sebagai Kapolsek Kubu Polres Karangasem, sementara posisinya digantikan AKP Sudiana yang sebelumnya sebagai Kanit Samapta Polsek Banjar.
Editor: Robby
Reporter: bbn/bul